Hadiri Audiensi Himaprobio Besok

Himpunan Mahasiwa Program Studi Pendidikan Biologi (Himaprobio) mengundang civitas akademika Prodi Biologi FKIP Universitas Riau dalam rangka Audiensi besok, Rabu (28/3) mulai pukul delapan  pagi.

Rencananya, kegiatan ini diadakan di ruangan F3. Angkat tema Wujudkan Transparasi, Wadahi Aspirasi, Tingkatkan Melalui Evaluasi Melalui Audiensi.

Audiensi ini merupakan forum diskusi bagi dosen dan mahasiswa untuk bertukar pendapat dan menyampaikan aspirasi yang ditujukan pada Koordinator Program Studi, Koordinator Laboraturium, Bupati Himaprodi dan Ketua Phylobiosains.

Kegiatan ini akan membahas Uang Kuliah Tunggal, sarana dan prasarana penunjang praktikum, perizinan praktikum lapangan, kaderisasi dan program kerja Hima, penambahan buku untuk Phylobiosains dan peningkatan kualitas pelayanan program studi.

Selain sebagai tempat berdiskusi, pemilihan mahasiswa teladan untuk memeriahkan acara ini. Pemilihan berdasarkan kemampuan, prestasi, loyalitas sebagai mahasiswa dan pengurus organisasi.

Tahun lalu tiga mahasiwa terpilih menjadi mahasiswa teladan. Mereka ialah Rizky Ma’ruf Lubis- Putri Novi Ani Sinaga- dan Putri Andini Agustin. Himaprobio melaksanakan agenda serupa di Aula Mikroteaching .

Muhammad Amin Ketua Panitia Audiensi 2018 berharap selain dijadikan forum diskusi dapat dijadikan sebagai jembatan penghubung semua civitas akademik Himaprobio guna terjalinnya rasa kekeluargaan yang semakin erat.

“Intinya kita harus transparan dalam hal apapun, mahasiswa harus tahu apa saja yang terjadi di pendidikan Biologi ini,” ujar Amin.*Annisa Majesty