Panitia Pemilihan Raya Universitas Riau atau PPRU gelar pemungutan suara Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Mahasiswa UNRI hari ini, Selasa (28/11). Mulai pukul sembilan pagi hingga tiga sore.
Dua pasang calon pemimpin yang tengah berlaga ini adalah Akrom Mahdi dengan Khariq Anhar paslon urut 01. Rivalnya ialah Muhammad Ravi dan Muhammad Aditya Pratama nomor urut 02.
Ketua Pelaksana Rosdiansyah jelaskan prosedur pemungutan suara. Ia bilang pemungutan suara kali ini dilakukan di tiap fakultas. Pemilih dapat datang ke Tempat Pemungutan Suara atau TPS manapun, tidak terikat identitas sebagai mahasiswa fakultas tertentu.
Pemilih hanya perlu membawa Kartu Tanda Mahasiswa, jika tidak ada bisa digantikan dengan Kartu Rencana Studi. Tambahnya pula, sistem pemungutan dilakukan tanpa kertas, sehingga pemilih diwajibkan membawa handphone.
Saat tiba di TPS, pemilih harus lakukan pendaftaran dan verifikasi di meja verikator guna pengecekan pemilih sebagai mahasiswa aktif.
Pengecekan pemilih sebagai mahasiswa aktif dilakukan oleh verifikator melalui Nomor Induk Mahasiswa (NIM) pada komputer yang telah disediakan. Jika terdata sebagai mahasiswa aktif, maka verikator akan memberikan kode unik dalam bentuk huruf yang nantinya digunakan untuk mengakses pemilihan dalam barcode.
Pemilih akan masuk dalam bilik suara yang disediakan. Lakukan scan barcode melalui aplikasi scan atau google scan. Setelahnya login dan isi kembali NIM serta kode unik yang telah diberikan sebelumnya.
Menu pilihan akan menampilkan dua pasangan calon yang mengajukan diri sebagai Calon Presiden Mahasiswa dan Calon Wakil Presiden Mahasiswa. Nomor urut 01 Akrom Mahdi dan Khariq Anhar, nomor urut 02 yaitu Muhammad Rafi dan Muhammad Aditya Pratama.
Terakhir, pemilih keluar dari bilik suara dan melakukan cap tinta di kelingking sebagai bukti telah mencoblos.
Rosdiansyah juga paparkan hal yang menjadi kendala selama persiapan pemungutan suara kali ini ialah terkait perizinan lokasi pemilihan di setiap fakultas.
“Lokasi pemilihan ke fakultas-fakultas itu izinnya susah. Ada juga yang dari fakultasnya tuh yang ribet dan lama prosesnya,” ujarnya.
Ada sembilan TPS yang tersebar di UNRI. Untuk Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan bertempat di Gedung Pentas Seni. Pendopo Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik di FISIP.
Kemudian Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam pemungutan suara berlokasi di Gedung Kuliah FMIPA. Sedangkan Fakultas Perikanan dan Kelautan di Taman Digital.
Selanjutnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis sediakan dua tempat pemungutan suara. Ruang Yudisium FEB untuk mahasiswa di Kampus Panam. Sedangkan mahasiswa D3 FEB terlaksana di Gedung PKM. Bergabung dengan Fakultas Hukum dan Fakultas Keperawatan.
Untuk Fakultas Teknik bertempat di lapangan basket FT. Pemungutan suara Fakultas Pertanian berlokasi di Aula BEM Faperta. Terkahir di Fakultas Kedokteran berada di Auditorium FK lantai dua.
Rosdiansyah sampaikan harapannya agar seluruh mahasiswa Universitas Riau turut andil menyukseskan pemilihan kali ini.
“Disini kita mengajak seluruh mahasiswa untuk sama-sama datang ke TPS, untuk sama-sama menyukseskan Pemira Tahun 2023,” tutupnya.
Penulis: Fitriana Anggraini
Editor: Fitri Pilami