Pameran Gelar Karya Mahasiswa Arsitektur UR

Arsitektur Family (ARMY) Teknik Arsitektur Universitas Riau (UR) taja Pameran Gelar Karya Mahasiswa Arsitektur UR Semester Ganjil di Lobby Fakultas Teknik UR Senin, (20/1). Kegiatan ini dalam rangka memperkenalkan arsitektur UR kepada masyarakat luas dan sebagai penilaian terhadap tugas akhir semester pada mata kuliah Struktur Konstruksi.

Peserta dari pameran ini adalah mahasiswa arsitektur yang mengambil mata kuliah Struktur Konstruksi 2, Struktur Konstruksi 4, Desain Arsitektur 3, Desain Arsitektur 5, dan Desain Arsitektur 7. Pada pameran ini para peserta memamerkan maket dan poster dari mata kuliah tersebut. Untuk Struktur Konstruksi para mahasiswa menampilkan maket, gambar kerja dan mempresentasikan kepada dosen pembimbing dari mata kuliah Struktur Konstruksi yaitu Mira Dharma S, ST MT dan Indra Kuswoyo, ST MT. Struktur Konstruksi 2 mendesain struktur bangunan 4 lantai, Struktur Konstruksi 4 mendesain struktur High Rise Building 25 lantai. Untuk Desain Arsitektur mahasiswa menampilkan maket yang sebelumnya telah dinilai dan dipilih yang terbaik untuk pameran ini, Desain Arsitektur 3 mendesain Museum Kebudayaan Melayu, Desain Arsitektur 5 mendesain Pusat Kesenian Pekanbaru, Desain Arsitektur 7 mendesain Rest Area.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan semangat mahasiswa arsitektur dalam mengembangkan kreatifitas dan ide nya dalam mendesain bangunan arsitektural dan membuat tugas akhir semester dengan maksimal,” ujar Zurnalis, Ketua ARMY Teknik Arsitektur UR.

“Pameran ini sangat bagus, bisa menambah wawasan mengenai arsitektur, saya berharap semoga acaranya kedepan lebih baik lagi dari tahun ini dan lebih banyak lagi masyarakat umum,” ujar Yaditya Hardian, Mahasiswa semester 3 Teknik Arsitektur Universitas Bung Hatta yang sedang libur kuliah dan tertarik untuk datang ke pameran ini.#laili